BANDAR BOLA
Bandar Bola - Mad Max Mad Max: Fury Road film maha karya sutradara veteran George Miller masih hangat diperbincangkan kalangan pencinta film action. Bahkan saat ini iterasi terbaru dari film klasik yang rilis pertama kali pada 1979 tersebut masih diputar di beberapa bioskop Indonesia. Bertepatan dengan momentum tersebut, Auroch Digital yang sempat merilis Chainsaw Warrior juga akan merilis game turn-based bernuansa paska apokalips ala Mad Max berjudul Dark Future: Blood Red States.
Hadir pertama kali pada 1988 sebagai board game, Dark Future merupakan karya besutan Games Workshop yang kembali dibuatkan versi digitalnya oleh developer Auroch Digital. Dark Future: Blood Red States akan menyuguhkan aksi balap, serta baku tembak menggunakan konsep 3D board game dengan sudut pandang top-down.
Sang developer juga menjelaskan bahwa karyanya ini akan dihiasi dengan berbagai sajian real-time action di mana kamu dapat menyaksikan karakter beraksi sesuai dengan komando yang kamu lancarkan. Kamu dapat menghentikan permainan, melihat keadaan sekitar, sembari memikirkan perencanaan strategis yang paling efektif seperti mekanisme yang pernah kamu temukan pada game Dragon Age, XCOM, atau Frozen Synapse.
Kamu diberikan mandat untuk mengelola sebuah biro yang bertugas menjalankan kontrak kerja baik dari pemerintah, perusahaan, maupun dari pihak perorangan. Artinya game ini akan menyibukkan kamu dengan berbagai skenario khusus seperti mengantarkan suatu barang, atau memberikan perlindungan selama perjalanan pada klien.
Setiap dana yang terkumpul dari keberhasilan kamu menjalankan misi dapat kamu gunakan untuk upgrade karakter, kendaraan, atau senjata milikmu. Game ini juga akan mempertemukan kamu dengan elemen team management, di mana kamu akan diberikan berbagai opsi untuk memilih kru yang akan kamu ajak dalam berbagai misi berbahaya.
Tidak banyak detail yang disampaikan developer Auroch Digital dalam situs resminya. Kita juga belum bisa menikmati in-game footage dalam trailer yang ada di bawah. Namun sajian sinematik yang ada di video tersebut, cukup memberikan sedikit gambaran mengenai nuansa wasteland dan cyberpunk yang ada di Dark Future: Blood Red States
No comments:
Post a Comment